Macam Macam Usaha Rumahan Online Untuk Para Wanita

Diposting oleh Cerita Dewasa on Minggu, 08 April 2012

Bisnis Rumahan - Macam macam usaha rumahan. Jika anda seperti kebanyakan wanita di luar sana yang menanyakan apakah ada jenis usaha rumahan online yang cocok untuk wanita, di sini saya akan memberi tahu anda bahwa jenis usaha rumahan seperti yang anda maksud itu ada. Selama anda berpikir tentang usaha yang benar-benar anda minati dan tidak mudah tergoda dengan yang lain.

Berbagai peluang usaha untuk wanita
 
1. Mengiklankan produk orang lain

Di internet ini disebut affiliate marketing. Dan ini merupakan jenis usaha rumahan yang paling menguntungkan yang bisa dimulai oleh wanita maupun pria. Ada ribuan produk dan perusahaan yang anda bisa join untuk ikut memasarkan produk khusus untuk wanita, namun kebanyakan mereka melayani semua konsumen, baik pria maupun wanita. Hal ini tidak hanya menguntungkan mereka sebagai pemilik perusahaan namun juga anda yang sebagai afiliasi. Karena anda juga ikut memperluas kolam pemasaran.

Konsep pemasaran afiliasi adalah salah satu dari cara marketing yang paling simpel. Karena tugas anda hanya mengiklankan produk atau jasa milik perusahaan atau orang lain. Setiap penjualan yang anda hasilkan, anda akan mendapat komisi sesuai dengan prosentase yang sudah ditentukan.
 
2. melelang ketrampilan anda

Situs lelang online sudah menjadi situs yang cukup poluler bagi kebanyakan wanita. Karena mereka telihat lebih terorganisir dan bisa menarik pelanggan lebih banyak. Mungkin sebelumnya anda sudah menggunakan situs-situs tersebut dan sebenarnya mereka juga mudah digunakan, bahkan untuk pengguna baru. Saya sarankan anda mencari beberapa produk yang paling anda minati, karena jika anda menikmati suatu produk atau apapun yang anda lakukan, maka anda memiliki peluang keberhasilan yang lebih tinggi. Jika anda menemukan produk yang anda suka, anda lebih cendrung mempelajari tentang produk tersebut dan selanjutnya memungkinkan anda bisa lebih mendidik pelanggan, dan pada akhirnya memungkinkan anda bisa menjual lebih banyak.
 
3. Konsultan direct sales.

Direct sales sudah ada sejak lama, hanya saja dalam bentuk yang berbeda. Kalau dulu lebih dikenal sebagai barter. Dan sekarang, ide perdagangan semacam ini terus dikembangkan. Menjadi konsultan direct sales berarti anda mewakili perusahaan tertentu untuk menjual produk atau jasa. Ini ide bisnis yang bagus yang bisa anda lakukan karena jika ada orang yang tertarik dengan suatu produk atau jasa, mereka akan mendatangi anda terlebih dahulu, bukan langsung ke perusahaan induk. Ditambah lagi… dengan banyaknya pengguna internet setiap hari, membuat peluang direct sales bisa berkembang sangat pesat karena anda tidak perlu mengetuk pintu lagi maupun memanggil orang. Anda hanya perlu membuat website dan mempromosikanya.

Jika anda mempertimbangkan salah satu peluang usaha rumahan untuk wanita, silahkan melakukan investigasi menyeluruh terhadap peluang tersebut dan jujurlah pada diri sendiri. Jika yang orang katakan tidak membuat anda merasa lebih baik, itu berarti bukan pilihan yang tepat untuk anda.

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar